Your browser does not support JavaScript!

Pengemudi Deliveree Tidak Bergerak Pada Peta? Ikuti ini

Tampilan Layar Pengemudi tidak bergerak

Pengemudi Deliveree Tidak Bergerak Pada Peta? Ikuti ini – Membaca artikel ini, Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu penyedia jasa ekspedisi terkenal di Indonesia yang satu ini. Ya, Deliveree adalah sebuah platform teknologi yang menyediakan layanan pengiriman barang dan logistik yang mudah, cepat, andal dan tentunya, murah. Deliveree hadir di Indonesia sebagai salah satu pelopor jasa ekspedisi trucking dan logistik berbasis Go-Digital dan teknologi, dan kini sudah banyak digunakan oleh para pengusaha kecil dan menengah untuk mengirimkan barang mereka ke berbagai daerah di Indonesia. Hal ini tentu tidak mengejutkan, mengingat keunggulan yang banyak diberikan Deliveree, salah satunya adalah kemudahan untuk cek ongkir itu sendiri.

Deliveree juga sangat dikenal dengan pengemudinya yang profesional sehingga dapat membantu pengiriman barang pelanggan-pelanggannya untuk sampai tepat waktu dalam kondisi baik, selain itu, sebagai pengguna Deliveree, Anda juga dapat memantau proses dan posisi pengemudi yang membawa pengiriman barang Anda melalui fitur tracking yang tersedia pada aplikasi Deliveree. Fitur ini memungkinkan Anda untuk melacak pergerakan pengemudi secara real-time dan mengetahui posisi pengiriman barang Anda dengan lebih akurat. Meskipun begitu, ada kalanya di saat-saat tertentu yang jarang sekali terjadi, pengguna Deliveree kemudian mengalami masalah ketika mereka mencoba untuk melacak pengemudi yang mereka pesan. Hal ini mungkin disebabkan karena pengemudi memang tidak bergerak dari lokasi pada peta atau ia tidak memperbarui status pengirimannya karena hal-hal tertentu. Masalah seperti ini tentu saja dapat menjadi sangat mengganggu dan dapat menghambat proses pengiriman barang yang sudah direncanakan dengan baik. Sehingga Anda mungkin bertanya-tanya, lantas, bagaimana cara mengatasi masalah ini dan apa yang harus dilakukan untuk menghadipanya apabila terjadi selama pengiriman? Nah, Anda tidak perlu khawatir sama sekali, karena melalui artikel ini, tim Logisticsbid sudah mempersiapkan penjelas yang sangat terperinci dan jelas mengenai pengemudi Deliveree tidak bergerak pada peta, dan langkah apa yang harus diikuti untuk mengatasinya, simak terus info dibawah ini ya.

Hubungi Pengemudi via Aplikasi

Baik, untuk mengatasi atau menanggapi terjadinya situasi dimana pengemudi Anda tidak bergerak pada peta yang tampil di aplikasi, maka Anda dapat mengikuti beberapa cara, dan salah satu cara atau langkah pertama yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi permasalahan pengemudi tidak bergerak pada peta, adalah dengan menghubungi pengemudinya secara langsung lewat opsi yang sudah disediakan pada aplikasi. Silakan lihat gambar di bawah ini sebagai acuan Anda.

Tampilan Tracking aplikasi Deliveree

Seperti yang terlihat pada gambar diatas, jika Anda sudah login ke dalam akun Deliveree Anda, dan mengklik pemesanan Anda yang berjalan untuk mengakses peta atau live-map maka Anda akan mendapati tampilan serupa dengan contoh yang kami berikan. Hal pertama yang harus Anda pastikan adalah apakah pengemudi Anda memang secara nyata tidak bergerak atau terjadi kendala pada aplikasi, internet, ataupun GPS dari sang pengemudi. Cara mengetahuinya mudah, jika pengemudi Anda memang tidak bergerak karena ia tidak menjalankan kendaraannya, maka tampilan pada peta akan menunjukkan mobil pengemudi yang terdiam di satu titik secara terus menerus tanpa ada ikon atau simbol ‘wifi’ diatasnya. Jika Anda ingin memahami lebih lanjut mengenai layanan ini, Anda bisa Ketahui Soal Layanan Pesan Kendaraan Deliveree di sini.

Jika kemudian yang Anda temukan pada peta adalah mobil pengemudi Anda tidak bergerak namun terdapat ikon atau simbol wifi diatas mobil tersebut, maka besar kemungkinan pengemudi Anda sebenarnya sedang bergerak, namun GPS, internet, ataupun handphone dari pengemudi Anda mengalami masalah. Nah jika sudah demikian, tidak ada salahnya untuk menghubungi pengemudi terlebih dahulu dan menanyakan penyebabnya. Caranya mudah, Anda cukup menekan tombol atau ikon ‘telepon’ untuk menghubungi nomor pengemudi secara panggilan, atau tekan tombol ‘chat’ untuk memulai pembicaraan dengan pengemudi via aplikasi. Kami menyarankan Anda menggunakan chat saja agar ada bukti pembicaraan atau chat diantara Anda dan pengemudi, selain itu, melakukan chat ke pengemudi tidak dikenakan biaya pulsa. Anda juga bisa Cara Ikut Pengiriman Bersama Supir Deliveree (Terbaru) untuk mendapatkan pengalaman lebih interaktif dan terlibat langsung dalam proses pengiriman.

Tampilan Chat dengan Pengemudi

Jika sudah menekan tombol atau ikon ‘chat’, maka Anda akan diarahkan ke menu pembicaraan dengan pengemudi yang nampak seperti chat Whatsapp atau SMS pada umumnya. Silakan tanyakan kondisi pengiriman Anda ke pengemudi, Anda bisa bertanya seperti “Bisa tolong diaktifkan dan di refresh GPS bapak? Saya melihat posisi Bapak tidak bergerak, apakah ada kendala?” dan lain sebagainya. Yang terpenting adalah gunakan kata-kata yang sopan dan tetap berkepala dingin sehingga koordinasi dan komunikasi antara Anda dan pengemudi dapat terbentuk. Jika Anda perlu mengirim item khusus seperti sepeda motor, Cara Kirim Motor Menggunakan Deliveree (Terbaru) akan membantu Anda memahami prosedur yang tepat.

Hubungi Customer Service Deliveree via Aplikasi

Langkah atau cara kedua yang dapat Anda lakukan, adalah menghubungi customer service Deliveree melalui aplikasi atau website mereka. Tim customer service Deliveree akan membantu Anda untuk menghubungi pengemudi dan mengetahui alasan mengapa pengemudi tidak bergerak pada peta. Mereka juga dapat menjelaskan kepada Anda jika nantinya ada kemungkinan alasan tersebut terjadi akibat kendala teknis atau halangan lain yang bisa membuat pengemudi terlambat dalam pengiriman. Caranya juga sangat mudah, pada aplikasi Anda cukup menekan ikon ‘CS’ yang terletak pada pojok kanan atas layar Anda di laman peta. Selanjutnya Anda tinggal lihat opsi ‘Layanan Pelanggan’ dan pilih ikon ‘chat’. Untuk informasi seputar Info Pendapatan Mitra Driver Deliveree (Terbaru), CS dapat memberikan insight tambahan mengenai keuntungan menjadi mitra pengemudi Deliveree.

Contoh chat dengan CS Deliveree

Jika sudah, maka Anda akan diarahkan langsung ke menu tampilan chat dengan CS Deliveree, silakan infokan kepada mereka kendala yang Anda alami, dan kami sarankan juga agar Anda menyiapkan informasi mengenai nomor kode booking atau kode pengiriman Anda agar CS Deliveree dapat melakukan pengecekan dengan lebih cepat. Meskipun begitu, pada umumnya CS Deliveree akan menjawab Anda dan memproses kendala yang Anda sampaikan dalam waktu kurang lebih 1 menit saja. Oleh karena itu, menghubungi CS Deliveree dapat menjadi salah satu solusi cepat dan tepat yang bisa Anda lakukan jika terjadi permasalahan selama pengiriman, mengingat mereka memiliki respon yang sangat cepat dan juga cukup sigap dalam menangani permasalahan atau kendala yang Anda sampaikan hingga tuntas.

Jika Anda sudah melakukan dua langkah dan cara diatas, maka hampir bisa dipastikan, masalah yang Anda alami mengenai pengemudi Anda yang tidak bergerak pada peta akan dapat terselesaikan. Meskipun begitu, jika masalah ini terjadi secara berulang-ulang selama Anda menggunakan Deliveree, maka sebaiknya Anda melakukan evaluasi terhadap pengemudi yang Anda gunakan. Pastikan bahwa pengemudi memiliki kualitas dan integritas yang baik dalam menjalankan tugasnya, dan tidak melakukan hal-hal yang tidak diinginkan secara sengaja. Meskipun jarang sekali terjadi, namun jika ada pengemudi yang secara sengaja memperlambat proses pengiriman Anda, maka Anda dapat memberikan umpan balik atau review terhadap pengemudi tersebut melalui chat CS di aplikasi Deliveree agar pihak Deliveree nantinya dapat melakukan tindakan yang tepat terhadap pengemudi yang tidak memenuhi standar layanan yang diharapkan.

Kesimpulan

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan, secara keseluruhan, jika terjadi permasalahan pengemudi tidak bergerak pada peta, maka hal itu tidak serta-merta berarti pengemudi Anda secara sengaja berdiam di satu lokasi, bisa jadi ada kendala pada internet, GPS, ataupun aplikasi pengemudi sehingga menyebabkan ia tidak terdeteksi bergerak pada peta Anda di aplikasi. Meskipun begitu, jika memang pengemudi tidak bergerak dan membuat Anda khawatir, maka Anda dapat dengan mudah menghubungi pengemudi langsung via aplikasi, dan meminta penanganan serta bantuan dari CS Deliveree melalui aplikasi agar masalah tersebut dapat terselesaikan dengan cepat. Akhir kata, kami ucapkan terima kasih atas perhatiannya, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua, sampai bertemu di lain kesempatan.

Cek Ongkir Deliveree

Andi Saputra

Artikel diperbarui pada March 30, 2023

Andi Saputra adalah Analis Rantai Pasokan dengan gelar Ekonomi dari Universitas Airlangga. Dengan pengalaman 15 tahun dalam menganalisis dan mengoptimalkan operasi rantai pasokan, Andi telah memimpin proyek-proyek yang menghasilkan peningkatan efisiensi dan penghematan biaya. Ia dikenal karena pendekatannya yang berbasis data dan wawasan strategisnya di bidang logistik.