Your browser does not support JavaScript!

Cara Cek Ongkir Barang via Papandayan Cargo

By Dudek Muljana - October 06, 2023

Seorang wanita sedang cek ongkir barang

Cara Cek Ongkir Barang via Papandayan Cargo – Berbicara mengenai pengiriman barang di Indonesia maka ada banyak sekali pilihan jasa layanan yang dapat Anda pilih, salah satunya adalah Papandayan Cargo. Ya, Papandayan Cargo telah menjadi salah satu pilihan utama bagi banyak orang yang ingin mengirim barang dengan aman dan cepat dikarenakan cek ongkir yang terjangkau dan Papandayan Cargo terus melakukan ekspansi layanan hingga ke Malang. Meskipun layanannya sudah dikenal cukup banyak orang, namun salah satu pertanyaan yang masih sering muncul dan kami temui dimana-mana adalah bagaimana cara mengecek ongkir atau biaya pengiriman barang melalui Papandayan Cargo. Jika Anda masih awam dalam dunia pengiriman kargo dan belum tahu caranya, maka jangan khawatir, karena dalam artikel ini, tim editorial Logisticsbid akan membahas langkah-langkah mudah untuk melakukan pengecekan ongkir di Papandayan Cargo, simak terus informasi berikut ini.

Langkah Cek Ongkir Barang dengan Papandayan Cargo

Untuk mengetahui biaya pengiriman atau cek ongkir dari Papandayan Cargo sebenarnya sangat mudah, hal ini dikarenakan Anda tidak perlu datang ke kantor pusat, cabang, ataupun agen Papandayan Cargo untuk melakukan ini. Anda hanya cukup mengakses website Papandayan di internet atau lewat Whatsapp. Nah jika Anda masih bingung caranya, maka silakan lihat informasi yang sudah kami sajikan hanya untuk Anda di bawah ini ya.

Lewat Kalkulator Online di Website Resmi Papandayan Cargo

tampilan menu cek ongkir papandayan cargo

Cara pertama adalah dengan menggunakan kalkulator online di website resmi Papandayan Cargo, hal ini dapat Anda lakukan dalam hitungan menit saja dengan melihat instruksi yang kami berikan dan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Kunjungi Situs Resmi Papandayan Cargo
    Sebelum memulai, pastikan Anda mengunjungi situs resmi Papandayan Cargo di https://www.papandayancargo.com/ Hal ini penting untuk mendapatkan informasi yang akurat dan terbaru mengenai tarif pengiriman.
  2. Masuk ke Halaman ‘Cek Tarif’
    Tekan tombol menu ‘Cek Tarif’ yang terletak di pojok kanan atas pada laman awal atau laman home dari situs resmi Papandayan Cargo.
  3. Masukkan Detail Barang
    Setelahnya, Anda akan secara langsung di arahkan menuju laman kalkulator, perlu Anda masukkan hanyalah alamat penjemputan dan tujuan pengiriman sebelum diminta untuk melengkapi detail dan informasi yang diperlukan terkait barang Anda.
  4. Klik tombol ‘Cek Tarif’
    Setelah memasukkan semua detail yang diperlukan, klik tombol ‘Cek Tarif’ untuk mendapatkan estimasi biaya pengiriman.
  5. Review Estimasi Biaya
    Setelah melakukan pengecekan, Anda akan diberikan informasi mengenai estimasi biaya pengiriman berdasarkan detail barang yang Anda masukkan. Pastikan untuk memeriksa detailnya dengan seksama.

Lewat Whatsapp Papandayan Cargo

Jika dikarenakan satu dan lain hal Anda tidak bisa melakukan pengecekkan biaya menggunakan kalkulator online yang disediakan di situs resmi Papandayan Cargo, maka cara selanjutnya yang Anda dapat lakukan adalah menggunakan layanan Whatasapp dari Papandayan Cargo. Hal ini juga sangat mudah sekali. Cara pertama adalah Anda bisa pergi ke situs laman Papandayan Cargo dan kemudian tekan tombol Whatsapp mereka yang terletak di pojok kanan bawah layar Anda, selanjutnya Anda tinggal pilih area layanan sesuai dengan lokasi Anda, jika sudah maka Anda akan diarahkan untuk berbicara langsung dengan CS mereka di area yang Anda pilih. Cara kedua, adalah Anda langsung menghubungi CS Papandayan Cargo. Inilah cara mudah hubungi CS Papandayan Cargo melalui nomor Whatsapp utama mereka yaitu di nomor +62-8119-2544-48 dan jika sudah, silakan Anda tanyakan langsung estimasi ongkir barang Anda ya.

Tips Tambahan

Beberapa tips tambahan yang bisa Anda ikuti antara lain sebagai berikut:

  • Pastikan Informasi Akurat – Selalu pastikan bahwa informasi yang Anda masukkan adalah akurat untuk mendapatkan estimasi biaya yang tepat. Untuk barang tertentu, temukan informasi untuk Pahami cara kirim motor via Papandayan Cargo, Cara mudah pindahan rumah dengan Papandayan Cargo, dan Inilah cara kirim makanan via Papandayan Cargo.
  • Cek Promo atau Diskon – Terkadang, Papandayan Cargo mungkin memiliki promo atau diskon khusus yang bisa Anda manfaatkan, pastikan Anda mengunjungi sosial media Papandayan Cargo di Instagram, Facebook, maupun Youtube agar tidak ketinggalan promo menarik mereka.
  • Hubungi Layanan Pelanggan – Jika Anda memiliki pertanyaan atau keraguan, jangan ragu untuk menghubungi layanan pelanggan Papandayan Cargo pada nomor yang sudah kami informasikan diatas ya.

Kesimpulan

Mengecek ongkir barang via Papandayan Cargo adalah proses yang mudah dan cepat. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat dengan mudah mendapatkan estimasi biaya pengiriman barang Anda. Pastikan selalu untuk memeriksa informasi dengan seksama dan memanfaatkan semua fasilitas yang tersedia untuk mendapatkan pengalaman pengiriman yang optimal. Kami harap informasi yang disajikan pada tulisan ini dapat membantu Anda dan bermanfaat bagi kita semua, sampai jumpa di lain kesempatan ya.